Wednesday, June 15, 2011

SMA N 1 Batanghari Kapan RSBI Menjadi SBI



Sudah 2 tahun SMA Negeri 1 Batanghari mendapat label RSBI. Berbekal surat ketarangan dari MENDIKNAS pada tahun 2009 SMA Negeri 2 Batanghari resmi menjadi sekolah RSBI. Di Kabupaten Batanghari smansa merupakan satu-satunya SMA yang bepredikat RSBI. Sedangkan di Provinsi Jambi pada tahun tersebut terdapat 3 sekolah yang sudah lebih dahulu menjadi RSBI yaitu SMAN 1 dan SMAN 3 dari Kota Jambi dan SMA Titian Teras di Muarojambi.

Seluruh warga SMAN 1 Batanghari menyambut dengan gembira predikat RSBI tersebut. Dengan harapan jika sekolah ini menjadi RSBI maka kualitas SMAN 1 Batanghari akan semakin meningkat. Demikian pula hendaknya kesejahteraan warga sekolah.


Pada tahun pertama menjadi RSBI tidak tanggung-tanggung pemerintah langsung mengucurkan dana segar sebanyak 500 jt rupiah untuk SMAN 1 Batanghari. Tentu saja pemakaian dana blogrant ini harus berdasarkan anggaran yang telah disiapkan sebelumnya melalui diklat RSBI di Jakarta.

Berbagai macam kegiatanpun dilaksankan dengan menggunakan dana blogrant ini. Diantaranya pelatihan bahasa Inggris dan Komputer bagi guru-guru, kegiatan pembinaan siswa melalui berbagai macam lomba-lomba dan berbagai kegiatan lainnya. Diantara program-program tersebut belum memberikan dampak yang signifikan bagi peningkatan kualitas SMA Negeri 1 Batanghari. Seperti dalam pelatihan komputer dan

Bahasa Inggris bagi guru, masih minim sekali jumlah guru yang mau hadir untuk mengikuti kegiatan tersebut. Akibatnya umum kegiatan ini juga tidak bertahan lama. Hanya dalam beberapa bulan saja kegiatan ini berlangsung.

Dari segi finansial hanya guru-guru MIPA saja yang bisa mendapatkan kesejahteraan lebih. Karena RSBI mensyaratkan pembelajaran MIPA dilakukan dengan menggunakan Bahasa Inggris. Oleh karena itu semua perangkat mengajar harus menggunakan Bahasa Inggris. Untuk memenuhi tuntutan tersebut, SMA Negeri 1 Batanghari melaksanakan pelatihan bagi guru-guru MIPA untuk membuat perangkat menggunakan Bahasa Inggris. Selain mendapatkan pelatihan guru-guru MIPA juga bisa menambah pundi-pundi penghasilan karena mendapatkan jatah dalam blogrant RSBI.

Setelah dilaksanakan evaluasi pada tahun pertama belum ada kemajuan berarti yang terjadi di SMA Negeri 1 Batanghari. Dari sekian banyak tagihan yang harus dipenuhi hanya beberapa item saja yang mampu dicapai oleh SMAN 1 Batanghari.

Pada tahun kedua yaitu tahun ajaran 2010-2011 SMAN 1 Batanghari kembali mendapatkan blogrant sebanyak 200 jt rupiah. Nominalnya jauh lebih sedikit dari tahun sebelumnya. Pada tahun ini yang menjadi prioritas adalah pemberian beasiswa kepada siswa yang tidak mampu sehingga RSBI tidak hanya menampung siswa yang mampu. Namun siswa yang tidak mampu juga diharapkan mendapatkan kesempatan yang sama untuk bersekolah di RSBI.

Pada tahun 2010-2011 ini dua SMA yang sebelumnya menjadi RSBI sudah tidak lagi berpredikat RSBI karena dianggap gagal memenuhi kriteria RSBI. Dua sekolah tersebut adalah SMAN 1 Kota Jambi dan SMAN 3 Kota Jambi. Dari segi gedung dua sekolah tersebut jauh lebih baik dari SMAN 1 Batanghari. Terletak di pusat Kota Jambi kedua sekolah tersebut merupakan sekolah favorit di Kota Jambi. Prestasi mereka juga jauh lebih baik dari SMA Negeri 1 Batanghari. Diantaranya siswa-siswa kedua sekolah tersebut pernah mengikuti olimpiade sains tingkat nasional. Sedangkan bagi SMA Negeri 1 Batanghari itu semua masih menjadi angan-angan yang entah kapan dapat terwujud.

Menyimak kegagalan dua SMA favorit di Provinsi Jambi tersebut timbul suatu pertanyaan Apakah SMA Negeri 1 Batanghari akan mengalami nasib yang sama?.

Berpredikat “mantan” RSBI berarti hilanglah hak-hak istimewa yang selama ini diperoleh. Tiada ada lagi diklat nasional bagi kepsek dan guru, tiada lagi kelebihan jumlah siswa yang akan diterima lewat jalur PMDK, tiada lagi blogrant yang dinanti-nantikan, dan berhentilah semua kegiatan-kegiatan yang dianggarkan lewat blogrant RSBI tersebut.

Jika dalam waktu satu tahun ini tidak ada perubahan yang signifikan terjadi di SMA Negeri 1 Batanghari maka kemungkinan besar Predikat RSBI akan benar-benar ditinggalkan. Tinggallah semua kenangan manis menjadi RSBI dan SMA Negeri 1 Batanghari kembali menjadi sekolah biasa sama seperti sekolah-sekolah lainnya.

No comments:

Post a Comment

My Ping in TotalPing.com
Feedage Grade D rated
Preview on Feedage: web-design Add to My Yahoo! Add to Google! Add to AOL! Add to MSN
Subscribe in NewsGator Online Add to Netvibes Subscribe in Pakeflakes Subscribe in Bloglines Add to Alesti RSS Reader
Add to Feedage.com Groups Add to Windows Live iPing-it Add to Feedage RSS Alerts Add To Fwicki
Ping your blog, website, or RSS feed for Free